Jalin Kerjasama, CJ Indonesia Percayai UMN sebagai Pemasok SDM

Last Updated September 23, 2019


TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) menjalin kerjasama dengan CJ Indonesia terkait peluang kerja magang dan full time bagi mahasiswa UMN. Kerjasama ini disahkan dengan ditandatanganinya Memorandum of Understanding (MoU) oleh Wakil Rektor IV UMN bidang Kerjasama Prof. Muliawati G. Siswanto dan Presiden Direktur CJ Indonesia Shin Hee Sung di UMN pada Rabu (18/9).

Pada kesempatan tersebut, Presiden Direktur CJ Indonesia Shin Hee Sung menyampaikan bahwa seiring dengan perkembangan teknologi, CJ Group membutuhkan SDM (Sumber Daya Manusia) yang berkualitas. Untuk itu, CJ Indonesia mempercayai UMN sebagai pemasok SDM yang sesuai dengan standar mereka

“Bisnis CJ sekarang semakin berkembang, jadi kita butuh SDM yang bagus dan kami percaya UMN dapat memasoknya,” tambah Shin Hee Sung.

“Dengan kerjasama ini, kami harap ada manfaat bagi kedua pihak terutama dalam memenuhi kebutuhan sumber daya manusia untuk meningkatkan teknologi yang berkualitas,” lanjut Agus Sutijono selaku Direktur CJ Indonesia.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Rektor IV UMN Prof. Muliawati G. Siswanto menyambut baik harapan pihak CJ Indonesia.

“Terima kasih atas kerjasama ini. Mahasiswa kami sangat terbantu untuk bermagang dan bekerja setelah lulus. Kami harap saat Career Day UMN nanti, CJ group bersama anak-anak perusahaannya dapat berpartisipasi,” ujar Prof. Muliawati.

CJ Group merupakan perusahaan global yang telah berdiri sejak 1953 di Korea Selatan. Adapun anak perusahaannya, meliputi CJ E&M (entertainment and media), CJ CGV (bioskop), CJ Logistics (logistik), CJ CheilJedang (makanan), Tous Les Jours (roti), dan lainnya. CJ Indonesia sendiri sudah berkembang sejak 1988 dengan pabrik pertamanya di Pasuruan. CJ Indonesia mengawali bisnisnya di bidang makanan, bumbu masak dan feed additive. (ND/CRA)

*by Nafisa Deana – Universitas Multimedia Nusantara News Service

Discover More About News

These articles might suits you.

Thursday, 18 January 2024

Manfaatkan AI Sebagai Peluang dan Inovasi dalam Dunia Kerja, Bukan Sebagai Ancaman

Tangerang, Sabtu (13/01) – Artificial Intelligence (AI) seolah menjadi dua mata pisau yang bisa melukai siapapun. Di satu sisi AI menjadi alat yang ma...

Read More

Thursday, 18 January 2024

MN Gandeng Astragraphia Sebagai Perjanjian Kerjasama Rekrutmen

Tangerang – UMN mulai bekerjasama dengan Astragraphia, kerja sama ini diresmikan pada (5/12). Kerjasama ini guna untuk terus meluaskan kerjasama rekru...

Read More

Thursday, 18 January 2024

UMN dan PT Eka Jaya Internasional Resmi Kerjasama Untuk Rekrutmen Mahasiswa dan Alumni

TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) resmi melakukan kerja sama dengan PT Eka Jaya Internasional, melalui penandatanganan perjanjian ker...

Read More

Featured Content

Konten terbaru dari Instagram Pusat Karir UMN.