Pusat Pengembangan Karier UMN Jalin Kerjasama dengan MAP

Last Updated July 29, 2019


TANGERANG – Pusat Pengembangan Karier atau yang dikenal dengan CDC UMN (Career Development Center Universitas Multimedia Nusantara) menjalin kerjasama dengan PT. MAP Adiperkasa Tbk. Kerjasama tersebut disahkan melalui penandatangan MOU di Gedung Rektorat UMN pada Rabu (24/7).

Kerjasama ini meliputi rekrutmen praktik kerja magang dan kerja full-time di MAP bagi jurusan Fakultas Bisnis UMN. Dalam penandatanganan kerjasama tersebut, pihak UMN diwakili oleh Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama UMN Muliawati G. Siswanto dan pihak PT. MAP Adiperkasa Tbk yang diwakili oleh Talent Acquisition Senior Manager MAP Nani Novianty.

Turut hadir dalam penandatanganan ini Ketua program studi Akuntansi UMN Stefanus Ariyanto dan Sekretaris Program Studi Manajemen UMN Trihadi Pudiawan Erhan.

Dalam kesempatan tersebut, Talent Acquisition Senior Manager MAP Nani Novianty  mengatakan bahwa pihaknya sudah ingin bekerja sama dengan UMN sejak tahun lalu (2018). Ia menjelaskan bahwa pihaknya memiliki rentang waktu dalam melakukan perekrutan mahasiswa untuk praktik kerja magang, yaitu 3 (tiga) bulan. Hal ini dikarenakan MAP ingin membangun suasana kerja yang mutualisme antara user dan intern.

Nani juga mengatakan pihaknya tidak membedakan pelamar (baik karyawan magang maupun full-time) hanya melalui asal Universitas pelamar tersebut.

“Menurut aku, dunia pendidikan sekarang ini jauh berkembang banget dari jaman kita dahulu yang sangat segmented. Dulu kalau bukan berasal dari Universitas X langsung tersingkir. Kalau kita (MAP) sih nggak ngebeda-bedain,” tutup Nani.

MAP adalah perusahaan ritel yang berpusat di Sudirman, Jakarta. Memiliki lebih dari 24.000 karyawan, MAP sudah terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan mendapatkan banyak penghargaan. Selain berkecimpung di dunia ritel, MAP juga berkembang dalam merk sports, kids, lifestyle, dan lainnya.(SN/CRA)

*by Silvia Ng – Universitas Multimedia Nusantara News Service

Discover More About News

These articles might suits you.

Thursday, 18 January 2024

Manfaatkan AI Sebagai Peluang dan Inovasi dalam Dunia Kerja, Bukan Sebagai Ancaman

Tangerang, Sabtu (13/01) – Artificial Intelligence (AI) seolah menjadi dua mata pisau yang bisa melukai siapapun. Di satu sisi AI menjadi alat yang ma...

Read More

Thursday, 18 January 2024

MN Gandeng Astragraphia Sebagai Perjanjian Kerjasama Rekrutmen

Tangerang – UMN mulai bekerjasama dengan Astragraphia, kerja sama ini diresmikan pada (5/12). Kerjasama ini guna untuk terus meluaskan kerjasama rekru...

Read More

Thursday, 18 January 2024

UMN dan PT Eka Jaya Internasional Resmi Kerjasama Untuk Rekrutmen Mahasiswa dan Alumni

TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) resmi melakukan kerja sama dengan PT Eka Jaya Internasional, melalui penandatanganan perjanjian ker...

Read More

Featured Content

Konten terbaru dari Instagram Pusat Karir UMN.