UMN dan PT Eka Jaya Internasional Resmi Kerjasama Untuk Rekrutmen Mahasiswa dan Alumni

Last Updated January 18, 2024


TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) resmi melakukan kerja sama dengan PT Eka Jaya Internasional, melalui penandatanganan perjanjian kerja sama. Penandatanganan tersebut dilakukan di Kampus UMN pada hari Selasa (28/11/2023). Kerja sama ini difasilitasi oleh Career Development Centre (CDC UMN).

Institusi pendidikan diharuskan untuk bekerja sama degan mitra industri, sehingga antara pendidikan dengan dunia kerja tidak terpisahkan. Jadi, UMN membutuhkan perusahaan sebagai tempat lulusan bekerja dan juga bisa memiliki feedback dari perusahaan.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UMN Ika Yanuarti menjelaskan, dengan terjalinnya hubungan kerja sama dengan perusahaan, memungkinkan UMN bisa memperbaiki dan mengevaluasi dari sisi kurikulum atau soft skill. Karena dengan begitu, UMN bisa membekali mahasiswa dengan hard skill dan soft skill yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Kesempatan kerja sama dengan PT Eka Jaya Internasional bisa menjadi kesempatan untuk UMN dalam hal relasi agar semakin lebih dekat. Serta bisa berlanjut tidak hanya dalam perekrutan, tetapi dalam berbagai kegiatan lainnya,” ungkap Ika.

 

HR Branding PT Eka Jaya Internasional Nur Afifah menjelaskan, kerja sama ini dilakukan karena lulusannya memiliki kredibilitas yang cukup baik serta beberapa kali PT Eka Jaya Internasional sudah menggunakan lulusan UMN untuk bekerja. Selain itu juga, karena lokasi yang dekat dengan perusahaan.

“Harapannya tentu kita bisa menerima lebih banyak profesional lulusan dari UMN dan pastinya kita bisa banyak kerja sama tidak, hanya magang namun juga mungkin ada kerja sama mata kuliah dan lainnya,” jelas Afifah.

by Annisa Maulida | UMN News Service
 

Discover More About News

These articles might suits you.

Thursday, 18 January 2024

Manfaatkan AI Sebagai Peluang dan Inovasi dalam Dunia Kerja, Bukan Sebagai Ancaman

Tangerang, Sabtu (13/01) – Artificial Intelligence (AI) seolah menjadi dua mata pisau yang bisa melukai siapapun. Di satu sisi AI menjadi alat yang ma...

Read More

Thursday, 18 January 2024

MN Gandeng Astragraphia Sebagai Perjanjian Kerjasama Rekrutmen

Tangerang – UMN mulai bekerjasama dengan Astragraphia, kerja sama ini diresmikan pada (5/12). Kerjasama ini guna untuk terus meluaskan kerjasama rekru...

Read More

Thursday, 18 January 2024

UMN dan PT Eka Jaya Internasional Resmi Kerjasama Untuk Rekrutmen Mahasiswa dan Alumni

TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) resmi melakukan kerja sama dengan PT Eka Jaya Internasional, melalui penandatanganan perjanjian ker...

Read More

Featured Content

Konten terbaru dari Instagram Pusat Karir UMN.